Cara Sederhana Mengkilapkan Body Motor Dengan Minyak Goreng


Cara mengkilapkan body motor dengan minyak goreng - Sebenarnya cara mengkilapkan body motor seperti baru bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan jika ada kemauan. Kita hanya perlu melakukan perawatan ringan seperti mencucinya dan melakukan perawatan extra sesekali. Dengan menjaga kebersihan dan selalu merawat body motor tentunya ada kebahagian tersendiri saat kita mengendarainya. Bahkan bila motor yang kita kendarai selalu terlihat bersih dan mengkilap bisa mencerminkan kepribadian si pemilik motor yang suka menjaga kebersihan dan rajin pastinya.

image by youtube.com
Terkadang jika body motor terlihat kusam dan kurang mengkilap, sang pengendara kurang pede saat menaikinya terutama ditempat keramain. Sebenarnya banyak sekali obat pengkilap yang dijual dipasaran, namun perlu anda ketahui menggunakan obat pengkilap yang menggandung bahan kimia tentunya dalam jangka panjang justru malah akan merusak permukaan cat motor anda.

Nah.. jika anda ingin menggunakan bahan alami untuk mengkilapkan dek motor, berikut kami memiliki tips cara mengkilapkan dek motor dengan bahan alami yaitu dengan minyak goreng. Ya selain digunakan untuk menghitamkan spakbor belakang motor, minyak goreng juga bisa digunakan untuk mengkilapkan dek motor secara alami. Selain aman dan ramah lingkungan, mengkilapkan dek motor dengan minyak goreng pastinya akan menghimat biaya😁😁 toh didapur sudah ada minyak goreng.

Bagaimana, jika tertarik menggunakan minyak goreng sebagai pengkilap body motor anda, berikut ini adalah langkah-langkah cara mengkilapkan body motor dengan minyak goreng :

Pertama anda harus menyiapkan peralatan seperti
  • Minyak goreng secukupnya, kami sarankan jangan menggunakan minyak goreng bekas atau minyak jelantah yaa bisa-bisa motor kita bau amis nanti😀 gunakanlah minyak goreng yang masih baru.
  • Siapkan juga kain kanebo
  • Kain microfiber/lap yang bersih dan halus dan busa.
Mencuci Motor

Setalah semua peralatan tempur siap cucilah motor terlebih dahulu hingga semua debu dan kotoran yang menempel menghilang. Untuk mencuci motor bisa dilakukan sendiri ataupun ditempat pencucian sepeda motor. Namun akan lebih baik anda bisa mencucinya sendiri, agar kita mengetahui bagain dek motor yang sudah kusam dan memudar.

Satu hal yang harus diperhatikan saat mencuci motor adalah jangan gunakan sabun colek atau detergen. Mengapa demikian? karena kedua bahan tersebut mengandung zat kimia yang keras sehingga jika kedua jenis bahan tersebut digunakan untuk mencuci motor bisa membuat cat motor terkikis. Terlebih lagi cat sepeda motor saat ini terlihat tipis dan tidak dilapisi clear coat.

Sehingga gunakanlah shampo khusus yang diperuntukan untuk mencuci motor atau anda juga bisa menggunakan sabun pencuci piring untuk mencuci motor. Gunakan spons atau busa yang memiliki tektur halus saat mencuci motor sehingga jika kita menggosokkan ke bodi motor tidak menimbulkan goresan-goresan kecil yang dapat merusak permukaan cat motor anda.

Keringkan Motor

Setalah motor selesai dicuci jangan lupa untuk segera mengeringkanya yaa. Gunakan kanobo yang berkualitas baik agar air cepat mengering. Sebab jika air bekas cucian tidak kering secara menyeluruh bisa menimbulkan noda-noda putih yang membuat motor menjadi terlihat kotor.

Saat mengeringkan motor usahakan jika kanebo sudah basah segera cuci atau bilas kanebo dengan air yang bersih dan peras kembali kanebo hingga kering sebelum digunakan kembali. Alangkah baiknya saat mencuci kanebo gunakanlah air yang mengalir, sehingga partikel debbu dan kotoran yang menempel pada kanebo menghilang bersama mengalirnya air tersebut.

Membuat Pengkilap Alami

Dipasaran saat banyak sekali produk pengkilap motor dijual bebas, namun  jika kita tidak jeli memilih produk tersebut kemungkinan besar mengandung bahan kimia yang tidak baik atau dapat merusak struktur permukaan cat motor anda. Maka dari itu kami sarankan untuk membuat obat pengkilap sendiri yaitu dengan menggunakan minyak goreng.

Setelah anda selesai mencuci motor dan sudah mengering, kemudian olesakan minyak goreng dengan sponse atau busa secara merata ke seluruh permukaan dek motor anda. Gunakan kain microfiber atau kain yang bersih dan halus untuk mengosok atau mengelap minyak goreng yang sudah kita oleskan tadi. Agar dek motor cepat mengkilap secara marat gosoklah dengan gerakan memutar. Bila terlalu banyak mengoleskan minyak goreng, anda bisa menghilangkannya dengan menglapnya menggunakan kanebo.

Dan jika ditemukan permukaan dek motor terdapat noda atau kotoran yang ditimbulkan karena air hujan yang mengering selama berminggu-minggu dan menjadi kerak, maka anda bisa menggunakan minyak kayu putih untuk menghilangkan noda tersebut. Dengan cara meneteskan minyak kayu putih secukupnya pada kain yang bersih kemudian gosokkan pada bagian yang terdapat bekas noda air yang mengering tersebut. Bila olesan pertama masih sulit hilang, ulangi kembali hingga kotoran tersebut memudar dan menghilang.

Selain digunakan untuk mengkilapkan dek motor yang kusam, minyak goreng juga bisa kita gunakan untuk menghitamkan dashboard motor matic dan menghitamkan spakbor belakang motor. Minyak goreng juga bisa anda gunakan sebagai semir alami untuk menghitamkan ban motor, namun bila digunakan sebagai semir ban oleskan minyak goreng hanya pada bagian pingir ban saja bila sampai ke bagian tengah maka ban bisa licin saat kita gunakan.

Mungkin itu tips cara mengkilapkan body motor dengan minyak goreng yang bisa kami berikan kepada anda semua. Semoga bermanfaat dan janganlah takut untuk mencoba hal yang baru


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

bengkel cat mobil murah berkualitas