7 Cara Sederhana Menghilangkan Jamur Pada Kaca Mobil Super Cepat


Pemakaian mobil setiap hari secara terus menerus pasti ada saja masalah pada bgian mobil. Terutama pada kaca mobil. Mulai dari kotoran, debu dan yang paling parahnya lagi kena jamur pada kaca atau kena bekas bercak air.

Apalagi dicuaca yang seperti ini kadang panas kadang juga hujan. Dicuaca yang sering bergonta ganti seperti ini apabila sobat tidak rajin membersihksan kaca mobil setelah pemaikain pasti akan cepat timbulnya jamur dan jamur cepat berkembang.

Selain menggangu penampilan pada mobil sobat, jamur dikaca mobil juga sangat menngangu sobat saat berkendara. Apa lagi pada saat malam hari atau saat musim hujan pasti akan menggangu pandangan sobat saat berkendara.

Sebelum ane kasih tau cara menghilangkan jamur pada kaca mobil, sobat harus tau dulu apa saja yang bisa membuat kaca mobil sobat menjadi jamuran.

  • Meletakakan Mobil Disembarang Tempat.
Jangan anggap remeh menaruh mobil disembarang tempat. Karena disinilah bisa menyebabkan timbulnya jamur dan jamur juga akan cepat berkembang menjadi banyak. Apa lagi dicuaca yang tidak menentu seperti ini, kandang hujan kadang panas. Jadi, sebisa mungkin tempatkanlah mobil sobat didalam ruangan. Apabila sobat tidak mempunyai cukup ruangan sobat bisa memakaikan sarung bodi .

  • Kurang menjaga kebersihan Kaca mobil.
Jagalah selalu kebersihan pada kaca mobil sobat. Apabila kaca mobil sobat terkena debu atau kotoran sobat harus cepat-cepat membersihkanya lebih bagusnya lagi apabila sobat mencucinya dengan shampo. Apabila sobat bwerkendara pada saat hujan setelah mobil selesai dipakai sobat harus segera membersihkanya dengan kain kanebo sampai kering dan bekas airnya hilang. Sobat bisa memakai cairan pembersihkaca yang dijual dipasaran agar kaca sobat selalu terlihat berisih dan terhindar dari jamur.

  • Mencuci Mobil Disaat Cuaca panas.
Pada saat sobat mencuci mobil dalam keadaan cuaca yang panas apalagi sobat mencuci mobilnya diluar ruang. Usahakan sobat memcuci didalam ruang, bila terpaksa diluar ruangan sobat harus cepat-cepat mengkeringkan mobil sobat dengan kanebo terutama pada kaca mobil. Apabila air tidak cepat dikeringkan air akan cepat kering dan lama kelamaan akan timbul jamur juga akan meninggalkan bekas bercak air yang akan menggangu penampilan mobil sobat. Dan tidak hanya kaca mobil yang kena jamur, bodi mobil sobat juga akan kurang enak dipandang karena ada bekas bercak air apabila sobat tidak segera mengkeringkan bodi mobil sobat dengan kanebo.

  • Perubahan Cuaca Saat Dalam Perjalanan.
Salah satu terjadinya jamur dan bekas bercak air adalah saat dalam berkendara. Ditenggah-tenggah perjalana sobat malah ketemu hujan setelah itu cuaca panas kembali, disitulah air akan langsung mengkering atau menguap dan akan langsung menimbulkan bercak air dan jamur. Usahakan saat hujan sudah reda sobat bisa langsung mengkeringkan kaca mobil dengan kanebo sampai bersih sebelum air mengkering sendiri.  

Untuk menghilangkan jamur pada kaca mobil biasanya sobat membawanya kesalon mobil atau bengkel cat terdekat. Bila sobat membawanya ke bengkel cat atau salon mobil pasti sobat akan menggeluarkan biaya yang tidak sedikit. Namun bila sobat sudah tau cara menghilangkan jamur pada kaca mobil sobat tidak usah membawa mobil sobat ke salon atau ke bengkel cat dan pastinya sobat tidak akan mengeluarkan ongkos untuk menghilangkan jamur pada kaca mobil...😄😄😄




Berikut ini adalah cara menghilangkan jamur pada kaca mobil, yang bisa sobat prektekan sendiri dirumah. 

     
     1. Menggunakan Compound(kompon)

Kompon memang menjadi salah satu pilihan, tidak hanya bisa mengkilapkan mobil, kompon juga bisa menghilangkan jamur pada kaca mobil sobat. Kompon memang sudah banyak dipercaya  bisa mengatasi masalah pada mobil. Selahin harganya murah kompon juga mudah didapat.

Berikut ini adalah langkah-langkan menghilangkan jamur pada kaca mobil dengan menggunakan kompon.
  • Bersihkan dulu kaca mobil sobat agar semua debu yang menempel akan hilang, alangkah baiknya sobat mencucinya dengan air bersih dan menggunakan shampo.
  • Setelah kaca mobil sobat bersih, kemudian oleskan kompon secukupnya sampai merata. kemudian gosok dengan gerakan memutar menggunakan kain yang halus. Sobat bisa juga menggunakan mesin poles bodi untuk memoles kaca mobil bila tangan sobat terasa capek untuk menggosokan kompon pada kaca mobil.
  • Ulangi langkah pemolesan menggunakan kompon sampai dirasa jamur pada kaca mobil sobat hilang semua.
  • Untuk hasil yang maksimal sobat bisa menggunakan obat pembersih kaca berbagai merk dipasaran.
      Baca juga Cara Mempoles Mobil Agar Mengkilap Seperti Baru

     2. Menggunakan alkohol.

Selain dipercaya atau digunakan untuk membersihkan luka pada kulit, alkohol juga bisa menjadi salah satu rekomendasi sobat untuk menghilangkan jamur pada kaca mobil sobat. Cara penggunaanya pun sangatlah mudah, yang bisa sobat praktekan sendiri dirumah.

Berikut ini adalah toritorial cara menghilangkan jamur pada kaca mob il dengan menggunakan alkohol.
  • Tentunya sobat harus menyiapkan alat-alatnya terlebih dahulu. Siapkan alkoho sekitar 50%-90%. Sobat biasa mendapatkan alkohol di apotek-apotek terdekat. Selain alkohol sobat juga harus menyiapkan kapas atau kain yang halus untuk melakukan pemolesan.
  • Bersihkan terlebih dahulu kaca mobil anda agar memudahkan menghilangkan jamur.
  • Sebelum digunakan, terlebih dahulu sobat harus menkocok alkoholnya. Kemudian celupkan kapas atau kain yang halus secukupnya.
  • Gosokan  kain atau kapas yang sudah dikasih alkohol tadi ke kaca mobil anda yang terkena jamur. Gosokan perlahan dengan gerakan memutar supaya jamur dan bercak air hilang.
  • Untuk hasil yang lebih maksimal sobat bisa menyemprotkan cair pembersih kaca agar jamur membandel tidak balik lagi. 
       
     3. Menggunakan Minuman bersoda.
 
Selain bisa diminum dan menghilangkan dahaga, minuman bersoda juga dipercaya bisa menghilangkan jamur pada kaca mobil anda. Mungkin sobat-sobat semua belum mengetahui atau baru tahu jika minuman bersoda bisa membersihkan jamur pada kaca mobil sobat semua.

Berikut ini adalah langkah-langkah cara menghilangkan jamur pada kaca mobil dengan menggunakan minuman bersoda.
  • Cara pertama sama seperti cara yang diatas. Bersihakan terlebih dahulu bagian kaca mobil hingga semua debu hilang.
  • Perlu diingat jangan membersihakan kaca mobil dengan menggunakan air. Cukup hanya dibersihkan dengan kain yang halus saja sampai kotoran dan debu hilang. Hal ini dikarenakan agar unsur kimia pada minuman bersoda tidak bercampur dengan air.
  • Setelah permukaan kaca mobil bersih, sobat bisa langsung mulai membersihkanya. Tuangkan minuman bersoda secukupnya ke dalam kain yang halus. Kemudian gosok perlahan dengan gerakan memutar.
  • Ulangi beberapa kali proses penggosokan hingga jamur pada kaca mobil hilang sempurna.

     4. Menggunakan Pemutih Pakaian.

Cara lain untuk menghilangkan jamur dikaca mobil yang lain adalah dengan menggunakan pemutih pakaian. Selain bisa menghilangkan noda yang membandel pada pakain, pemutih pakain juga bisa membersihkan kaca mobil lo.....
Berikut ini adalah cara menghilangakan jamur menggunkan pemutih pakain.
  • Langkah yang pertama sama persis dengan yang diatas yaitu bersihkan terlebih dahulu kaca mobil hingga debu dan kotoran hilang.
  • Kemudian tuangkan secukupnya pemutih dikain yang halus, kemudian gosokan kain ke kaca mobil dengan gerakan memutar hingga jamur yang membandel kabur. Sobat bisa memakai pemutih pakaian berbagai merk yang dijual dipasaran.
  • Setelah jamur dikaca mobil kabur, kemudian bilas dengan menggunakan air hingga bersih.
  • kemudian keringkan dengan menggunakan kanebo sampai air pada kaca mobil benar-benar hilang dan kering, agar jamur tidak balik lagi.
Ternyata pemutih pakain selain biasa digunakan untuk mencuci pakain, juga bisa untuk menghilangkan jamur pada kaca mobil sobat kan... Selain caranya mudah, sobat pun bisa menghemat biaya untuk membawa mobil ke salon maupun ke bengkel cat langganan sobat.


     5. Menggunakan Pasta Gigi

Mungkin sobat bertanya-tanya masak pasta gigi bisa dibuat untuk menghilangkan jamur dikaca mobil. Selain bisa membersihkan gigi, pasta gigi juga bisa dipercaya bisa menggusir jamur  yang membandel pada kaca mobil sobat. Berikut ini adalah cara menghilangkan jamur pada kaca mobil mengunakan pasta gigi.
  • Pastikan kondisi kaca mobil bersih dari kotoran dan bedu. Sobat bisa membersihkan terlebih dahulu kaca mobil menggunakan kain yang halus sampai debu yang menempel hilang.
  • Kemudian oleskan pasta gigi secara merata pada kaca mobil anda yang terkena jamur.
  • Sobat harus menunggu sampai pasta gigi yang ada dikaca mobil kering.
  • Setelah mengering kemudian gosok menggunakan air yang bersih.
  • Gunakanlah kain yang halus dan bersih untuk proses penggosokan. Ulangi penggosokan hingga jamur dan noda bercak air hilang.
  • kemudian bersihkan dengan menggunakan kain yang kering atau kanebo hingga kaca mobil sobat kering merata.
Sobat bisa memakai pasta gigi berbagai merk yang dijual dipasaran keculi pasta gigi yang berbentuk jelly.


     6. Menggunakan Air Tembakau.

Air tembakai juga terkenal bisa menghilangkan jamur dan bercak air yang membandel pada kaca mobil kesayangan anda. Berikut ini adalah cara menghilangkan jamur dengan menggunakan air tembakau.
  • Sobat harus siapkan segenggam tembakai kemudian rendam dengan air, lama perendaman cukup 15 menit. Sobat bisa menambah atau mengurangi takaran tembakaunya tergantung pemakain.
  • Pastikan perendamanya menggunakan air yang bersih bukan air yang tercampur deterjen atau sabun dan lainya.
  • Sambil menunggu rendaman tembakau, sobat bisa membersihkan kaca mobil hingga semua debu hilang agar memudahkan proses menghilangkan jamur pada kaca mobil.
  • setelah kaca mobil sobat bersih, siram air rendaman tembakau tadi pada kaca mobil sobat yang terdapat noda jamur.
  • Kemudian gosok menggunakan busa dengan gerakan memutar.
  • Ulangi beberapa kali langkah tersebut hingga dipastikan jamur pada kaca mobil sobat hilang.
  • Setelah hilang sobat bisa mengkeringkan kaca mobil dengan kain kering dan halus atau bisa mnggunakan kanebo agar jamur dan bercak air dikaca mobil tidak balik lagi.
 
      7. Menggunakan Cuka Apel.

Selain cuka untuk menambah rasa makanan atau dimanfaatkan untuk pengobatan cuka apel juga bisa untuk menghilangkan jamur pada kaca mobil yang membandel loo...
Nah... berikut ini adalah cara menghilangkan jamur pada kaca mobil mnggunakan cuka apel.
  • Pertamakali sobat harus membuat campuran cuka apel dengan air. Untuk takaranya adalah 3 sendok makan cuka air untuk 1 liter air. Aduk sampai cuka apel larut dengan air.
  • Setelah cuka apel larut kemudian celupkan kain yang halus secukupnya.
  • Kemudian gosokan kain yang telah dicelupkan pada larutan cuka apel tadi dengan gerakan.memutar dikaca kaca mobil sobat.
  • Setelah dirasa bercak air dan jamur hilang dari kaca mobil, kemudian kerimgkan dengan lap yang kering atau juga bisa menggunakan kanebo.
Alangkah baiknya sobat menjaga selalu kebersihan mobil terutama pada kaca mobil sobat. Agar tidak ada jamur yang menempel. Karena  mencegah itu lebih baik dari pada menggobati..😁😁😁

Demikian adalah toritorial cara menghilangkan jamur dan noda bekas bercak air yang bisa saya bagikan kepada sobat semua dan semoga bermanfaat. Sampai ketemu kembali diartikel selanjutnya....

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

bengkel cat mobil murah berkualitas