Cara Meratakan dan Menghilangkan Cat Mobil Yang Belang
Minggu, September 29, 2019
Edit
Cara meratakan cat mobil yang belang - Berbeda dengan mengecat body motor, proses mengecat body mobil bukanlah perkara mudah khususnya bangi pemula. Butuh keahlihan serta ketepatan saat mencampur cat agar mendapatkan hasil yang maksimal seperti baru tanpa terlihat belang. Sebab tidak sedikit bengkel dipenggir jalan yang melakukan proses pengecatan ulang namun hasilnya kurang memuaskan konsumen itu sendiri.
Bila dijelaskan secara gamblang banyak sekali kekeliruann teknik yang digunakan saat mengecat khususnya pada mobil pribadi. Sekilas sih memang terlihat gampang bagaimana cara mengecat mobil tinggal semprot sana sini. Namun pernyataan tersebut salah besar butuh ketenangan serta fikiran harus fokus untuk mendapatkan hasil yang sempurna.
Salah satu kekeliruan yang sangat mencolok saat dipandang mata adalah cat mobil yang belang pada sambungan cat lama dan cat baru. Niatnya sih pengen menghemat matrial cat dan clear coat dengan cara mengecatnya hanya separo saja tidak dilangsungkan satu panel jadi sambungan tersebut jelas sekali terlihat terutama pada mobil-mobil warna gelap seperti hitam, abu-abu dll. Kalau warna putih dan silver sih ngak begitu terlihat sob namun bila diperhatikan secara seksama tetep terlihat.
Berbeda dengan mengecat full bodi, proses mengecat menyambung cat bukanlah hal yang gampang butuh teknik dan tetepatan saat mengaplikasiknya. Sebenarnya bisa saja mengecat satu panel untuk mengindari cat belang, namun bila kita hitung-hitung rasanya akan terlalu boros mengeluarkan matrial. Misal bila goresan yang harus dicat cuman 5cm yang ada dibagian pintu bawah harus dicat satu pintu, wahh boros sekali ya..
Baca juga Ini Dia Takaran Untuk Mencampur Cat Dengan Thinner
Karena banyak yang bertanya lewat inbox, dengan senang hati saya akan membagikan tips cara menghilangkan cat mobil yang belang, sebenarnya teknik ini cukup rahasia karena tak semua bengkel cat yang menguasainya. Jadi perhatiakn baik-baik ya penjelasan dari mualia awal sampai fhinising secara seksama.
Pertama pastikan bidang yang akan dicat sudah diamplas hingga halus dan semua jamur serta kotoran yang menempel hilang. Bila ada bagian yang tidak rata misalkan terdapat goresan yang cukup dalam lakukan tahap pendempulan terlebih dahulu hingga rata dan mulailah proses pengamplasan.cat dasar
Biar sambungan dempul tidak terlihat sobat bisa menyemprotkan sedikit poxsi atau bisa melapisinya pakai dempul spot wanda. Namun alangkah baiknya sobat menggunakan dempul wanda karena cepat kering dzn tak perlu repot. Untuk lebih jelasnya sobat bisa membaca Fungsi Dempul Wanda/Dempul Odol Dan Cara Menggunakanya
Berikutnya sobat tinggal menyemprotkan cat dasar hingga rata terutama pada bidang yang didempul harus rata tertutup cat. Biar ngak terjadi cat kriting atau mengkorok, cara menimpa cat mobil lama yanng benar adalah dengan menyemprotkanya secara tipis-tipis terlebih dahulu, tunggu hingga agak mengering dan semprotkan kembali begitu seterusnya.
Khusus untuk mengecat warna merah, sobat wajib melapisinya pakai cat warna putih terlebih dahulu sampai permukaan dempul tertutup warna putih. Mengapa harus warna putih ? Seperti yang sudah dijelaskan kemarin cat warna merah memiliki bentuk bening yang bersifat susah nutup.
Baca juga Cara Mudah Mendempul Mobil Dengan Baik dan Benar
Bila pengaplikasian cat dasar sudah benar, tunggu hingga mengering untuk melakukan tahap pengamplasan sampai halus pakai amplas nomor 600 kemudian keringkan. Oh iya sob biar cat ngak terkena bagian yang tidak diinginkan, sobat bisa menutupinya pakai koran dan isolasi. Misal pada bagian kaca, handle pintu, dll.
Sampai ke steep akhir yakni menyemprtokan cat jadi. Pada tahap ini harus dipikirkan secara matang dan cat yang digunakan harus sama dengan cat lama. Jadi untuk mendapatkan warna cat yang sama diputuhkan skiil khusus untuk proses pengoplosan warna. Namung bial tidak bisa mengoplos sendiri sobat bisa membawanya ke tukang cat oplos kepercayaan anda.
Untuk mendapatkan hasil cat yang rata dan tidak belang, semprtokkan cat secara merata. kalau saya sendiri sih cukup 3 lapis cat sudah rata dan siap untuk dilapis clear coat. Untuk tahap pelapisan clear sobat cukup mengaplikasikanya 3 lapis sampai rata.
Dan inilah teknik rahasia yang ditunggu yakni cara menyambung cat lama dan cat baru pada mobil agar tidak belang yaitu dengan menyambungnya pakai thiner PU, sebagai rekomendasi gunakanlah thiner autoglow. Untuk cara mengaplikasikanya setelah proses pernis selesai, semprotkan thinner PU pada sambungan pernis secara tipis-tipis biar tidak leleh. Coba sobat amati cat dari samping bila sambungan sudah tidak terlihat berarti anda sukses. Jika masih terlihat semportkan thiner sampai sambunganya tersamarkan.
Sebenarnya masih ada cara lain untuk meratakan cat mobil yang belang yakni dengan melakukan proses polishing pakai kompon bakar yang warnanya merah kecoklatan itu lo sob.. Untuk cara menggunakanya sangatlah simpel kok yakni dengan mengamplas sambungan cat sampai halus pakai amplas 2000 sob jangan pakai amplas kasar. kemudian oleskan kompon secara merata dan siap untuk dipoles secara berulang-ulang pakai mesin ya biar cat cepat rata. Mempoles pakai tangan sih bisa namun akan membutuhkan waktu yang sangat lama banget pokok e.