Cara Sederhana Mengatasi Kompresor Sering Keluar Air


Cara mengatasi kompresor sering keluar air - Hallo dulur sedoyo..Jika diperhatikan sekilas mesin kompresor tak jauh beda dengan mesin motor, terdapat komponen piston sebagai alat pengerak serta membutuhkan oli sebagai pelumas. Bahkan pada jenis tertentu dibekali 2 seher dan membutuhkan bensin untuk menghidupkanya.

Kompresor angin air compressor merupakan alat mekanik atau sebuah mesin yang berfungsi meningkatkan/mengambil angin dari luar yang mengalir ke tabung penyimpanan. Pada kehiduan sehari-hari sering diaplikasikan atau membantu mempermudah proses pengerjaan seperti mempompa ban, mengisi udara balon serta tak ketinggalan sebagai peralatan penting untuk membantu proses pengecatan.

Seperti yang sudah saya singgung diatas namanya mesin terkadang mengalami berbagai permasalahan mulai mesin kompresor cepat panas, tekana angin melemah, kebocoran tabung, otomatis off on rusak atau sering mengeluarkan angin saat digunakan.

Baca juga Fungsi dan Perbedaan Spray Gun Tabung Atas dan Bawah 

Air yang bercampur dengan angin cukup menggangu bahkan dapat berdampak fatal bila dipakai mengecat mobil atau motor. Seperti yang sudah saya ulas kemarin bila bercampur air cat mudah sekali mengelupas bahakan timbul gelembung kecil berisi air dipermukaanya.

Seperti pepatah banyak jalan menuju roma, ada beberapa tips cara mengatasi angin kompresor sering keluar air yaitu dengan memasang penyaring/filter udara. Sistem kerjanya apabila kran angin dibuka maka akan tersaring terlebih dahalu sehingga air tertinggal mengendap pada tabung filter.

Cara memasang filter udara kompresor


Tak sedikit yang kebinggungan untuk nenempatkan penyaring udara ini. Untuk memaksimalkan kinera serta tidak mengganguu selang saat mengecat, pasang berdekatan dengan kran udara dengan memberi jarak 10 cm. Bila jaraknya terlau jauh air tidak sepenuhnya tertangkap filter istilah bahasa jawanya brobos lurr.

Baca juga Deretan Merk Cat Mobil Yang Bagus dan Awet Beserta Harganya 

Sedangkan untuk harga filter udara dijual mulai dari 35rb hingga ratusan ribu, semakin berkualitas semakin bagus pula menyaring air. Sesekali anda juga bisa mengendap atau mengeluarkan air yang ada didalam kompresor dengan cara membuka baut yang ada dibawah tabung. Idealnya memang seminggu sekali/seberapa sering dipakai untuk mengeluarkan air didalamnya.
 

Namun tahukah kamu, meski sudah dipaksang filter udara terkadang air masih ikut keluar saat spray gun dipakai. Nah untuk mengatasi masalah ini cukup simple bro cukup menyiapkan kain ukuran 5cm dengan panjang 30cm kemudian balutkan diantara sambugan spray gun dengan selang. Langkah ini bertujuan untuk menghadang air yang akan keluar saat angin bertekanan dibuka. Langkah ini cukup efektif bahkan sering saya lakukan saat ngecat maupun proses clear coat.



Cara merawat mesin kompresor agar awet

Agar tetap awet dan dapat bekerja dengan semestinya merawat kompresor pun tak patut terlewatkan. Perawatan dapat dilakukan mudah dan cukup sederhana dengan cara memperhatikan keadaan oli mesin. Untuk menjaganya agar tidak cepat panas volume oli mesin harus selalu stablil dan tidak boleh kurang dibawah garis indikator.

Menjaga kebersihan juga tak kalah penting lo sob dalam hal perawatan mesin kompresor. Biasakan membersihkan kompresor minimal seminggu sekali terutama pada saringan udara. Karena bagian tersebut semua kotoran dan endapan air yang ikut terbawa angin akan berhenti dan menumpuk.

Penyebab dan cara mengatasi kompresor tidak mengisi angin

  • Klep Rusak
Kerusakan klep merupakan permasalahan yang sering terjadi, untuk mengatasinya dengan melakukan pengecekan terlebih dahulu. Apabila kondisinya sudah aus maka kita dapat menghaluskanya dengan cara mengamplasnya hingga permukaanya rata . Namunjika aus nya terlalu dalam anda harus menganti dengan yang baru.

  • Packing Head Blower Rusak
Permasalahan kedua yang membuat kompresor rewel adalah kerusakan pada packing head blower telah rusak. Seringya penggunaan dalam janga waktu yang cukup lama membuat packing head blower sering rusak atau bisa diakibatkan baut silinder head yang kendur.

Untuk cara mengatasinya cukup dengan mengencangkan kembali baut silinder head heda blower. Namun bila packing head yang rusak anda perlu menggantinya.

  • Tusen Klep Rusak/Aus
Tusen klep merupakan katup yang berfungsi sebagai penahan angin yang tersimpan ditabung penampungan agar tidak kembali keluar. Untuk letaknya ada di sanbungan elbo yang menempel ditabung angi.

Ausnya tusen klep membuat berkuranya dinding penahan angin pada tabung kompresor sehingga jika kompresor dimatikan angin yang ttersimpan akan langsung keluar. Untuk mengatasi tusan yang sudah aus cukup dengan meratakanya kembali bisa memakai amplas maupun mesin gerinda. Jika tidak memungkinkan untuk diperbaiki langkah terakhir adalah menggantinya.

  • Kebocoran Pada Sambungan Saluran Angin 
Untuk mengetahui bocor tidaknya anda bisa mengecek terlebih dahulu dengan cara membasuhkan busa sabun jika ditemukan gekembung kecil menandakan ada yang bocor. Selain faktor usia terlalu sering bongkar pasang juga jadi penyebabnya.

Bila mengalami kebocoran anda dapat memperbaikinya dengan cara membalutkan sealtape secukupnya disetiap drat penyambung saluran angin dengan pipi dari kompresor.

Diatas merupakan cara mengatasi kompresor sering keluar air beserta cara perawatannya. Semoga bisa membantu anda serta jagalah kebersihan spray gun setelah digunakan untuk kesuksesan pekerjaan anda.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

bengkel cat mobil murah berkualitas