Penyebab Cara Mengatasi Kunci Motor PCX 150 Yang Tidak Bisa Diputar
Penyebab dan cara memperbaiki kunci motor pcx 150 yang tidak bisa diputar - Hallo dulur.. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, motor keluaran terbaru saat ini banyak disematkan fitur-fitur canggih agar pengguna semakin nyaman dalam berkendara. Beberapa fitur tersebut seperti terdapatnya teknologi smart key dimana kita tidak memerlukan kontak/kunci lagu untuk menyelakan mesin serta dilengkapi alarm agar aman saat ditinggal.
Namun seiring berjalanya waktu tentu beberapa fitur canggih tersebut mengalami masalah yang terkadang cukup merepotkan terutama saat sedang terburu-buru. Misal pada kunci knop PCX yang tiba-tiba tidak bisa diputar atau macet. Jika hal ini terjadi secara otomatis mesin tidak akan bisa dinyalakan.
Penyebab knop kunci motor Honda PCX tidak bisa diputar
Banyak faktor yang menjadi penyebab knop PCX ini macet dan tidak bisa diputar. Salah satunya adalah karena kerak atau karat yang menumpuk didalamnya.
Ya.. Seiring berjalanya waktu dan seringnya pemakian kerak bisa muncul tak terkecuali pada knop PCX. Muncul kerak bisa disebabkan kurangnya menjaga kebersihan dimana jika dibiarkan terlalu lama kotoran akan menumpuk dan mengeras yang menjadi kerak. Jadi rajinlah mencuci motor terutama setelah kehujanan.
Cara mengatasi kunci motor PCX yang tidak bisa diputar
Baca juga [TERUNGKAP] Cara Membedakan Oli MPX 2 Asli dengan Oli Palsu
Mengganti batray smart key
Seiring dengan lamanya pemakian batu yang ada didalam remot akan melemah dan habis. Jika batray habis tentu remot tidak dapat difungsikan sehingga tidak bisa menghidupkan fitur smray key pada motor PCX kamu.
Sebetulnya batray remot yang sudah lemah atau akan habis ditandaiu dengan pancaran/sinar lampu yang ada pada remot cahayanya semakin redup dan bahkan mati, sehingga agar dapat difungsikan kembali kamu perlu mengganti batray dengan yang baru.
Menggoyang-goyangkan stang
Beberapa temen-temen mungkin pernah mengalami knop PCX tidak bisa diputar atau macek saat motor dikunci stang, tentu ini akan sangat membingungkan dan menimbulkan rasa panik tersendiri.
Baca juga Kelebihan Dan Kekurangan Autosol Yang Perlu Anda Ketahui
Nah agar dapat diputar kembali dan motor bisa dinyalakan, cobalah untuk mengoyang-goyangkan stang beberapa kali dan putar knop secara bersamaan. Lakukan beberapa kali hingga knop kembali normal, pastikan sebelum melakukanya posisi remot dalam posisi ON.
Mengencangkan soket smart key
Jika batray remot masih habis dan posisi kontak sudah on namun masih tidak bisa diputar, maka kamu perlu membongkar smart key untuk mengeceknya secara langsung ke bagian kabel dan soket-soket yang ada didalamnya.
Baca juga Cara Mencairkan Lem Alteco G Yang Sudah Beku dan Kering
Cobalah untuk membongkarnya secara hati-hati kemudian cek semua kabel yang ada dibelakang tombol knop. Biasanya kunci smart key tidak bisa diputar disebabkan beberapa soket kendor, jadi agar berfungsi kamu perlu mengencangkan kembali soket tersebut.
Menyemprotkan WD-40
Seperti yang sudah kami jelaskan tadi knop kunci PCX yang macet juga disebabkan adanya tumpukan karat/kerat sehingga kunci sulit diputar.
Agar kembali normal kamu bisa menyemprotkan cairan anti karat semacam WD-40 untuk merontokkan karat tersebut.
Semprotkan beberapa kali dan cobalah untuk memutar-mutar knop dan menggoyang-goyangkan stang beberapa kali agar karat didalamnya rontok.
Nah demikianlah beberapa penyebab dan cara mengatasi kunci motor PCX 150 yang tidak bisa diputar atau macet. Agar tidak terjadi hal serupa sebaiknya rawatlah kendaraan kamu dengan baik dan lalukan servis secara berkala agar kerusakan bisa dicegah. Sekian dan terimakasih kunjunganya.