Kupas Tuntas 6 Perbedaan PCX 160 ABS dan CBS

Perbedaan PCX dan CBS - Hallo dulur... Seiring berjalanya waktu motor matic menjadi kendaraan idaman yang bisa dipakai kaum adam dan hawa. Meningkatnya permintaan pasar membuat pabrikan otomtif berlomba-lomba mengeluarkan kendaraan matik terbarunya tak terkecuali Honda yang memiliki PCX dengan kapasitas mesin 150 CC.

Honda PCX pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada tahun 2017 dengan beragam fitur dan teknologi baru yang tersematkan membuat matik besar ini semakin diminati masyarakat. Bahkan untuk melengkapi permintaan pasar, Astra Motor Honda mengeluarkan 2 tipe PCX yaitu PCX ABS dan PCX CBS.

Kedua varian motor honda ini sama-sama dibekali mesin berkapasitas 150 CC dengan tipe mesin 4 langkah SOHC dengan suplai bahan bakar PGM-Fi, sehingga tedak irit bbm meski bercc besar. Selain dari performa, pada PCX ABS dan CBS juga memiliki suspensi yang serupa yakni teleskopik pada shockbreaker depan dan twin di bagian belakang dengan desain body yang sama persis.  

Namun, meski terlihat sama kedua jensi motor Honda PCX ini ternyata ada perbedaanya lo. Selain beda harga, perbedaan PCX ABS dan CBS terletak pada fitur yang tersematkan. Jika belum mengetahuinya, berikut ulasan perbedaanya yang bisa kamu jadikan bahan pertimbangan.

Perbedaan 160 PCX ABS dan CBS

1. Sistem pengereman

Baca juga [TERUNGKAP] Cara Membedakan Oli MPX 2 Asli dengan Oli Palsu

Motor Honda PCX sudah dibekali dengan sistem pengereman CBS Combi Breake System dan PCX ABS Anti-Lock Breaking System. Meski fungsinya sama yakni sebagai sistem keselamatan dalam bekerkendara, namun keduanya memiliki perbedaan fungsi. Pada teknologi CBS bekerja dengan mendistribusikan tenega ke dua komponen yakni roda belakang dan tuas ungkit untuk menekan knocker, kemudian piston hidrolik bekerja dengan mengaktifkan rem cakram  depan.

Sedangkan sistem pengereman ABS, pengereman akan lebih aman dan stabil meskipun anda menekan tuas rem secara mendadak. Ini karene sistem rem ABS sudah menggunakan sensor canggih yang mendeteksi secara otomatis saat pengereman mendadak.

2. Perbedaan kampas rem

Baca juga Cara Mudah Mengatur Jam di Speedometer Vario 125&150

Perbedaan PCX ABS dan CBS selanjutnya terletak pada ukuran kampas rem yang digunakan. Ukuran kampas rem CBS jauh lebih besar dibandingkan ukuran ABS. Jadi meski sama-sama PCX kampas rem depan dan belakang berbeda.

Jika ingin mengganti kampas rem maka hal yang perlu diperhatikan adalah kode ukuran kampas pada masing-masing tipe. Kode Honda PCX ABS adalah 06455-K84-901, Sedangkan PCX CBS 06455-KRE-K01.

3. Beda striping

Perbedaan yang paling jelas terlihat pada PCX ABS dan CBS bisa kita lihat pada desain stikernya. Dimana jika diperhatikan secara teliti stiker silver yang ada pada PCX tipe ABS terkesan lebih mewah elegan dibandingkan dengan stiker varian CBS.

4. Bentuk knalpot

Baca juga Perbedaan Ukuran Ban 90/80 dan 80/90 , Mana Yang Unggul

Perbedaan berikutnya yang bisa kita lihat adalah pada bentuk knalpot yakni pada muncongnya, dimana versi ABS ujung knalpotnya menggunakan bahan plastik dan dipadukan dengan warna biru. Sedangkan pada PCX CBS sama terbuat dari matrial plastik namum memiliki paduan warna hitam yang lebih pekat.

5. Tipe ABS lebih berat

Perbedaan PCX ABS dan CBS selanjutnya adalah perbedaan bobotnya. Berat PCX tipe ABS adalah 132 kg sedangkan berat PCX CBS adalah 131 kg, jadi selisih 1kg.  

6. Pijakan kaki

Perbedaan berikutnya adalah pada desain pijakan kaki, bagian ini sangatlah mudah untuk mengetahuinya. Pada tipe ABS dibuat dengan adanya dek air yang dibuat dari bahan stainless steel terta terdapat tulisan PCX.

Lantas bagaimana dengan pilihan warnanya ? Baik pada tipe ABS dan CBS sama-sama memiliki warna yang sama. Terdapat 5 varian warna yang bisa kamu pilih yakni Royal Matte Blue, Magnificent Brown, Majestic Matte Red, Wonderful White, Glorius Mate Black.

Nah temen-temen, demikianlah penjelasan beberapa perbedaan PCX 160 ABS dan CBS yang perlu kamu ketahui sebelum membelinya. Jadi, selain beda harga terdapat perbedaan lain yang bisa anda pertimbangkan. Sekian dan terimakasih kunjunganya. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

bengkel cat mobil murah berkualitas